Vestyles.com – Apa saja yang sudah anda lakukan untuk mendapatakan tubuh yang ideal dan langsing ? Anda pasti sudah banyak melakukan berbagai cara contohnya saja diet dan olahraga tetapi belum tentu anda berhasil atau puas dengan hasilnya. Selain dengan cara mengurangi konsumsi makanan anda bisa mencoba diet detox.
Diet detox dapat anda praktekkan dengan mudah, cara ini ampuh untuk menurunkan berat badan 1 kg dalam waktu singkat. Diet detox dapat anda lakukan dengan mudah dan juga santai.
![]() |
Illustrasi Diet (c) elnasir.com |
Seperti yang dikutip di halaman prevebtion.com, ada beberapa cara yang bisa anda ikuti jika ingin menurunkan berat badan dengan cara diet detox tersebut. Cara-cara tersebut yakni :
#1. Rutin Mengkonsumsi Makanan Yang Mengandung Antioksidan
Dengan rajin dan rutin mengkonsumsi sayur, buah-buahan, biji-bijian dan kacang-kacangan anda bisa mendapatkan antioksidan yang dapat mengeluarkan enzim yang bermanfaat bagi hati sehingga dapat melakukan detok racun pada tubuh anda. Contohnya saja sayur dan buah yang dapat anda konsumsi adalah bayam, kangkung dan cranberry yang memiliki zat antioksidan yang tinggi.
#2. Mengkonsumsi Makanan Yang Bersifat Detox
Konsumsilah makanan yang banyak mengandung senyawa sulfat seperti telur, bawang merah, bawang putih sehingga dapat membantu tubuh anda untuk memproduksi antioksidan dan glutathione dengan sendirinya. Dengan rajin mengkonsumsi makanan tersebut anda juga dapat mengeluuarkan racun dari tubuh seperti merkuri dan arsen.
#3. Mengkonsumsi Makanan Yang Bersifat Alami atau Organik
Sayuran dan buah-buahan yang ditanama menggunakan pestisida sebenarnya tidak baik karena pestisida tersebut sendiri merupakan racun. Jika anda tidak bersih dalam mencuci sayur dan buah tersebut maka akan sangat berbahaya bagi tubuh. Racun pada pestisida itu sendiri dapat menyebabkan tumor hingga kematian. Cobalah untuk mengkonsumsi sayur dan buah yang organic, jika anda sulit mendapatkannya carilah yang mengandung kulit agar lebih aman.
#4. Minum Teh Detox Herbal
Teh detox herbal mengandung dendalion yang berguna untuk pencernaan dan fungsi hati serta licorice yang dapat mengurangi lendir, jahe yang banyak megandung antioksidan sehingga dapat merangsang sirkulasi dan dapat mengelurakan racun dari tubuh.
#5. Hindarilah Mengkonsumsi Makanan Yang Mengandung Bahan Kimia
Anda pasti sudah tau bahwa makanan yang banyak mengandung bahan kimia seperti makanan olahan yang beku, junk food, susu kemasan, alkohol dan masih banyak lainnya yang mengandung bahan pengawet dan kimia tentu tidak baik untuk kesehatan jadi sebaiknya hindarilah makanan dan minuman tersebut.
#6. Minum Air Putih
Kita pasti sudah tau bahwa khasiat air putih itu sangat baik untuk kesehatan jadi, minumlah air putih setiap hari 8 hingga 12 air putih sehari. Selain dapat membuat anda tambah cantik anda dapat memperlancar BAB, buang air kecil hingga dapat mengeluarkan racun yang keluar dari keringat dengan lancar.
Diet detox dapat anda lakukan selama 1 bulan untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Dengan diet detox tersebut anda bisa menurunkan kadar gula darah, dan berat badan anda serta kolesterol. Selamat Mencoba :D