Vestyles.com - Mempunyai gigi kuning dapat membuat seseorang menjadi minder. Mereka akan tertawa dengan menutup mulut mereka karena tidak mau gigi kunignya terlihat. Hal ini tentu saja akan membuat sebagian orang menjadi risih karena harus selalu menutup mulutnya saat tertawa. Penyebab gigi kuning bisa dikarenakan faktor usia, kebiasaan makan yang buruk hingga perawatan gigi yang tidak sehat. Untuk mendapatkan gigi putih biasanya mereka akan pergi kedokter gigi untuk melakukan pemutihan gigi.
Selain kedokter gigi anda bisa memutihkan gigi kuning dengan cara yang mudah, anda bisa memutihkan gigi dengan menggunakan bahan-bahan alami yang dengan mudah bisa anda dapatkan ditoko-toko. Berikut bahan-bahan yang dapat membantu anda memutihkan gigi seperti yang sudah vestyles kutip dari berbagai sumber.
1. Baking Soda
Selain campuran untuk membuat kue ternyata baking soda ampuh untuk membuat warna gigi menjadi putih. Selain untuk memberikan warna gigi menjadi putih ternyata baking soda juga bisa digunakan untuk membersihkan plak yang menempel pada gigi. Caranya cukup mencampurkan ½ sendok teh baking soda dengan pasta gigi kemudian sikatlah pada gigi. Cara ini bisa dilakukan dalam 2 kali seminggu.
2. Jeruk Nipis dan Jeruk Lemon
Jeruk lemon ternyata mengandung zat yang dapat memutihkan gigi yang kuning. Cukup gunakan kulit lemon lalu gosoklah paga gigi setelah itu bilas dengan air bersih atau bisa juga dengan kumur-kumur menggunakan perasan jeruk lemon yang sudah dicampur dengan air putih.
3. Apel
Selain untuk memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh apel ternyata mampu memutihkan gigi secara alami. Cukup dengan mengunyah apel maka dapat mengeluarkan zat asam yang terdapat pada apel untuk membersihkan gigi.
4. Berry
Dengan menggunakan semua jenis buah berry anda bisa memutihkan gigi yang kuning. Potong halus buah berry kemudian hancurkan dan jadikan pasta lalu tempelkan di gigi yang kuning.
5. Kulit Jeruk
Selain buahnya yang bermanfaat ternyata kulit jeruk juga mempunyai manfaat yaitu dapat memutihkan gigi yang kuning. Kulit jeruk juga dapat membunuh bakteri yang terdapat dalam mulut ini dikarenakan kulit jeruk yang mengandung banyak vitamin C dan kalsium.
(vestyles.com)